PENGARUH INFLASI, BOPO DAN PEMBIAYAAN MUDHARABAH TERHADAP PROFITABILITAS PADA BANK SYARIAH DI INDONESIA
DOI:
https://doi.org/10.22373/jimebis.v1i2.130Keywords:
Inflasi, BOPO, Pembiayaan Mudharabah dan Profitabilitas (ROA)Abstract
Profitabilitas merupakan indikator yang paling tepat untuk mengukur kinerja suatu bank. Profitabilitas yang baik dibutuhkan Bank Syariah guna keberlangsungan bisnisnya. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui bagaimana pengaruh inflasi, BOPO dan pembiayaan mudharabah terhadap Return On Aset (ROA) pada Bank Syariah di Indonesia periode 2015-2019. Data di peroleh dari publikasi data inflasi oleh Bank Indonesia melalui website BI dan laporan Statistik Perbankan Syariah melalui website OJK. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu kuantitatif dan variabel yang digunakan Inflasi, BOPO, Pembiayaan Mudharabah dan Profitabilitas (ROA). Analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linear berganda dengan bantuan program spss versi 25. Hasil penelitian secara parsial dengan uji-t menunjukkan bahwa variabel inflasi tidak berpengaruh signifikan terhadap profitabilitas sedangkan BOPO dan Pembiayaan Mudharabah berpengaruh signifikan terhadap profitabilitas. Secara simultan dengan uji-f menunjukkan bahwa variabel inflasi, BOPO dan Pembiayaan Mudharabah berpengaruh terhadap profitabilitas (ROA).